Macam-Macam Isian Coklat Praline
Cokelat praline adalah cokelat permen yang di dalamnya berisi berbagai isian lezat, yang cocok...
Cokelat praline bisa menjadi pilihan menu yang menarik untuk bisnis Anda, terutama menjelang hari Valentine. Bentuk cokelat praline memang kecil, tapi di dalamnya terdapat isian atau filling dengan rasa yang bervariasi. Anda juga bisa membuat macam-macam coklat praline sehingga pelanggan bisa memilih varian yang mereka gemari.
Banyak sekali dekorasi dan bentuk cokelat praline yang bisa dibuat dengan kreativitas Anda. Agar lebih menarik, Anda bisa tambahkan kemasan atau packaging yang cantik sehingga pelanggan pun senang membelinya. Sebelum membuat cokelat praline, kenali dulu berbagai macamnya supaya Anda bisa berkreasi dan menyajikan hidangan yang bervariasi.
Chocolate praline adalah salah satu hidangan cokelat seperti permen dengan isian yang bervariasi. Isian atau filling-nya bisa berupa kacang mede, buah kering, karamel, krim, selai, dan lain-lain. Ukurannya kecil, namun memiliki tampilan luar yang bervariasi sesuai dengan kreativitas pembuatnya. Supaya lebih mudah, cokelat praline dibuat dengan bantuan cetakan praline yang berbentuk cekung.
Chocolate praline awalnya berasal dari Perancis. Variasi isian permen cokelat dari negara asalnya adalah kacang almond dan gula karamel. Kedua bahan tersebut kemudian digiling sehingga menjadi bubuk yang digunakan sebagai filling cokelat.
Seiring berjalannya waktu, cokelat praline mulai diadopsi oleh dua negara, yaitu Amerika Serikat dan Belgia. Cara pembuatannya tetap sama, hanya saja isiannya yang bervariasi. Praline khas Belgia menggunakan buah ceri atau marzipan sebagai isiannya. Lain lagi dengan Amerika Serikat, mereka membuat cokelat praline dengan tekstur yang kenyal. Isiannya juga berbeda, yaitu dengan menggunakan krim atau kacang almond di dalamnya.
Anda bisa mengikuti resep dari macam-macam cokelat praline di atas berdasarkan negara pembuatnya. Namun, ada lagi variasi cokelat praline berdasarkan cara pembuatannya. Ada yang mudah dibuat karena bermodalkan cetakan, ada pula cokelat praline yang rumit memerlukan teknik tertentu.
Pembuatan cokelat praline biasanya menggunakan cokelat batang yang dilelehkan. Anda bisa menggunakan Tulip Compound Chocolate Series atau Tulip Couverture Chocolate Series sebagai bahan cokelat praline Anda. Cokelat compound dan couverture Tulip memiliki pilihan rasa dan tingkat kemanisan yang bervariasi. Anda bisa memilih antara versi Dark, White, Milk, atau Strawberry untuk menghasilkan cokelat praline dengan rasa yang bervariasi. Jika ingin aroma lainnya, tinggal tambahkan perasa aditif agar memperkaya rasa di dalam praline tersebut.
Untuk teknik pembuatannya, Anda bisa mengikuti penjelasan dari macam-macam cokelat praline di bawah ini.
Jenis cokelat praline ini sangat mudah dibuat karena menggunakan cetakan praline. Bentuk cetakannya beragam sehingga menciptakan cokelat praline dengan tampilan yang bervariasi. Pastikan cokelat sudah dilelehkan dengan benar agar tampak hasil akhir praline yang berkilau.
Cokelat yang sudah dilelehkan kemudian dimasukkan ke dalam cetakan praline, kemudian didinginkan di lemari es hingga mengeras. Perlu diingat, Anda harus menuangkan sebagian cokelat leleh sebagai cangkang cokelatnya dulu agar tidak susah memasukkan filling-nya.
Setelah terbentuk, Anda bisa mengisinya dengan variasi filling yang telah dibahas di atas. Apabila sudah selesai diisi, tuangkan lagi cokelat leleh sebagai penutup, kemudian simpan di lemari es hingga terbentuk sempurna.
Sesuai namanya, piped praline dibuat dengan menggunakan piping bag. Lelehan cokelat yang sudah jadi dimasukkan ke dalam piping bag, kemudian dituangkan ke dalam cetakannya. Anda juga bisa menuangkan cokelat leleh tersebut ke atas loyang jika ingin memanggang cokelat praline bersamaan dengan topping-nya.
Terakhir adalah cut praline, alias cokelat praline yang dipotong sehingga bagian filling-nya terlihat. Proses pembuatan cut praline sama dengan moulded praline. Bedanya, praline yang sudah terbentuk kemudian dipotong-potong sama seperti cokelat truffle.
Selain bentuk dan teknik membuatnya, macam-macam praline juga bisa dibedakan berdasarkan rasa isiannya. Praline klasik biasanya diisi dengan nougat, yakni kacang almond dan hazelnut yang dibalur dengan saus karamel. Tetapi, belakangan ini sudah banyak praline dengan pilihan filling yang lebih beragam.
Berikut ini adalah beberapa pilihan filling praline yang bisa Anda coba:
Selai cokelat crunchy
Pasta cokelat
Saus cokelat putih
Saus matcha
Saus stroberi
Pelanggan yang bervariasi pastinya menginginkan menu praline yang berbeda pula. Karena itu, cobalah membuat macam-macam coklat praline dengan berbagai isian dan teknik di atas.
Demikian informasi yang dapat Tulip berikan untuk Anda mengenai macam-macam praline. Tertarik membuat praline sendiri? Gunakanlah produk Tulip agar praline dengan rasa dan tekstur yang berkualitas.
Cokelat praline adalah cokelat permen yang di dalamnya berisi berbagai isian lezat, yang cocok...